Welcome to BPP Kedungwaru

Selasa, 22 Juli 2014

Cara Budi Daya Ikan Hias
Oleh : Budi Kasiyono, SP




Budidaya ikan hias dapat menggunakan wadah dari berbagai jenis selama tidak bocor. Wadah budidaya yang sering digunakan untuk ikan hias adalah akuarium, kolam bak semen, kolam terpal/plastik, bak fiber glass dengan ukuran yang beragam. Selain itu juga dapat dimanfaatkan barang-barang bekas yang tidak bocor dan dapat ditambal dengan ukuran dan diameter yang beragam ukurannya. Wadah budidaya ikan sistem airnya ada yang mengalir dan ada yang tergenang. Wadah pembudidayaan ikan hias ini terdiri dari wadah perawatan induk, pemijahan, penetasan telur, pendederan, pembesaran dan penampungan hasil. Tetapi wadah yang digunakan tergantung dari jenis ikan dan yang utama adalah tergantung dari luas lahan dan modal yang dimiliki.

Rabu, 16 Juli 2014

MEMBUAT KURMA DARI TOMAT



Siapa yang tidak kenal dengan buah tomat, buah yang di Indonesia umumnya berwarna merah cerah ini. Buah yang sangat mudah kita jumpai dan banyak digunakan untuk membuat berbagai macam olahan masakan, minuman, dan juga dapat dijadikan sebagai konsumsi untuk berbagai macam alasan kesehatan. Seperti untuk pencegahan kanker prostat, untuk keperkasaan, dan lainnya. 

Minggu, 13 Juli 2014

MEMBUAT KERUPUK JAMUR


MEMBUAT KRUPUK JAMUR TIRAM

           Jamur adalah tubuh buah yang tampak di permukaan media tumbuh dari sekelompok fungi (Basidiomycota) yang berbentuk seperti payung: terdiri dari bagian yang tegak (“batang”) dan bagian yang mendatar atau membulat. Secara teknis biologis, tubuh buah ini disebut basidium. Beberapa jamur aman dimakan manusia bahkan beberapa dianggap berkhasiat obat, dan beberapa yang lain beracun

 
Jamur tiram merupakan salah satu jenis jamur kayu yang sudah sejak lama  dikenal.   Beberapa jenis dari genus ini yang mempunyai nilai ekonomis yang tinggi seperti Pleurotus florida (putih) . Jenis jamur tiram tersebut paling banyak dibudidayakan karena mempunyai sifat adaptasi dengan lingkungan yang baik dan tingkat produktifitasnya cukup tinggi.

 
Jamur tiram memiliki kelebihan dari jamur kayu lainnya, diantaranya memiliki 18 asam amino yang dibutuhkan oleh manusia dan tidak mengandung kolesterol.
Pengolahan jamur tiram sebagian besar diolah secara langsung sebagai campuran sayur cap cay, tumis ataupun campuran mi goreng. Jamur itu bahan baku masakan cepat menjadi layu dan mengalami kebusukan , mengatasi hal tersebut diperlukan pengolahan lanjutan diantaranya olahan produk setengah jadi (tepung) atau krupuk.

Jumat, 11 Juli 2014

SUSU FERMENTASI


Produksi susu yang tidak tertampung oleh agen pengepul susu dapat diolah menjadi bahan pangan hewani olahan yang dapat memberikan nilai tambah pada petani ternak sapi perah, Salah satu produk olahan susu yang dapat dilakukan petani ternak sapi perah adalah mengolah susu segar menjadi susu fermentasi.
Pengolahan susu segar menjadi susu fermentasi dapat mengawetkan susu segar guna menghambat pertumbuhan atau membunuh mikro organisme pembusuk dan penyebab penyakit yang berbahaya bagi kesehatan tubuh manusia.

Kamis, 10 Juli 2014

KANDUNGAN BUAH TOMAT

Tomat, baik dalam bentuk segar maupun olahan, memiliki komposisi zat gizi yang cukup lengkap dan baik. Buah tomat terdiri dari 5-10 persen berat kering tanpa air dan 1 persen kulit dan biji. Jika buah tomat dikeringkan, sekitar 50 persen dari berat keringnya terdiri dari gula-gula pereduksi (terutama glukosa dan fruktosa), sisanya asam-asam organik, mineral, pigmen, vitamin, dan lipid.
Tomat dapat digolongkan sebagai sumber vitamin C yang sangat baik (excellent) karena 100 gram tomat memenuhi 20 persen atau lebih dari kebutuhan vitamin C sehari. Vitamin C memelihara kesehatan gigi dan gusi, mempercepat sembuhnya luka-luka, mencegah penyakit scurvy (skorbut), serta menghindarkan terjadinya perdarahan pembuluh darah halus.

Jumat, 04 Juli 2014

reproduksi ternak kambing



Pengelolaan Reproduksi Ternak Kambing

 

Oleh : Eko Kusdiharto. SP
BPP - Kedungwaru

 

 


PEMILIHAN BIBIT
Induk betina berperan untuk melahikan anak. Calon induk sebaiknya dipilih dari ternak yang masih muda memiliki bentuk tubuh bagus dan berasal dari induk yang setiap kali beranak melahirkan lebih dari satu ekor.